aktivitas yang dapat meningkatkan kemampuan otak
Dear Helloworkers,
Apakah kalian sering lupa sesuatu? misal lupa menaruh kunci atau lupa menaruh dompet?
Jika kamu mengalami kondisi seperti itu, kamu wajib mulai memberi perhatian khusus ke fungsi otak kamu lho!
Penelitian yang dilakukan oleh Archana Singh-Manoux terhadap 10.308 partisipan mengungkapkan fungsi kognitif otak akan memperlihatkan tanda-tanda mengalami perlambatan pada usia kira-kira 45 hingga 49 tahun. Jadi sebelum otak kita mengalami perlambatan, yuk lakukan aktivitas di bawah ini untuk mengasah kemampuan otak kita!
1. Bermain Teka Teki Silang
Menurut professor dari Universitas Exeter, Inggris, Keith Wesnes, mengungkapkan orang-orang yang rajin mengisi teka-teki silang memiliki otak 10 tahun lebih muda dibandingkan usia sebenarnya. Permainan ini mengasah otak dan terbukti memengaruhi fungsi kognitif sehingga memperlambat kondisi kepikunan. Selain teka-teki silang, sudoku, scrabble, dan Bingo dapat dijadikan alternatif dalam mempertajam fungsi otak kita.
2. Olah Raga Teratur
Olahraga disini tidak harus yang olahraga berat, namun dengan jalan kaki cepat selama 15 menit, 3 kali seminggu, dipercaya dapat meningkatan fungsi otak hingga 15%. Mereka akan lebih mampu membuat koneksi, mengerjakan berbagai tugas dan mengabaikan gangguan.Studi juga menemukan bahwa aerobik selama 45 menit, 3 kali seminggu, kinerja mental meningkat sampai 25%. Olah raga bukan hanya meningkatkan pertumbuhan sel-sel saraf baru di dalam otak, juga mengalirkan lebih banyak darah dan oksigen ke otak untuk membuatnya lebih cerdas.
3. Meditas
Meningkatkan kecerdasan otak tidak hanya bisa dilakukan dengan belajar dan mengasah kemampuan otak. Meningkatkan kecerdasan otak juga bisa dilakukan dengan meditasi. Sebenarnya meningkatkan kecerdasan otak dengan meditasi merupakan cara tradisional yang telah lama digunakan. Namun meningkatkan kecerdasan otak dengan meditasi ternyata sangat efektif dan bermanfaat bagi peningkatan kecerdasan otak itu sendiri.
Ketenangan yang diperoleh dari meditasi dipercaya dapat mengusir stress dan kecemasan, yang dapat mengurangi beban otak dan dapat beraktifitas lebih optimal.
4. Memperluas Pertemanan
Berkenalan dengan orang-orang baru akan membuat otak sibuk menciptakan input, merekam, dan menyimpan semua informasi mengenai kondisi kenalan baru tersebut. Dari hal sederhana seperti ini, sebenarnya kita telah mengasah otak.
5. Menulis dengan Tangan
Menulis dengan tangan dipercaya akan mengaktifkan banyak bagian otak dibandingkan mengetik. Selain itu dengan menulis, gerakan tangan yang aktif akan membuat kita mudah mengingat. Ternyata menulis dengan tangan dipercaya dapat meningkatkan fungsi otak, antara lain mengkoordinasikan otak kiri dan otak kanan, meningkatkan kreatifitas, kemampuan kognitif, dan memori.
Dari beberapa aktivitas yang di rekomendasikan apakah sudah ada kegiatan yang rutin dilakukan?