Dear Helloworkers,
Pernah merasa bahwa diri kita stuck dan binggung untuk menentukan Langkah kedepan? Di kesempatan kali ini, hellowork akan membagikan tips yang dapat mengubah pola pikir kita.
Di kutip dari tulisan Firda Nur Asmita, Bahwa merasa stuck dan maju itu hal alami yang dirasakan oleh setiap orang. Kita semua akan merasakan fase di mana kita merasa binggung untuk mengambil Langkah ke depan.
Berikut 6 pertanyaan yang dapat membantu mengubah pola pikir kita!
Jadi, sebenarnya perubahan apa yang kamu inginkan?
Mengubah pola pikir, itu berarti memperjelas tujuan-tujuan yang memang ingin kamu capai di masa depan. Kamu mau mendapatkan pekerjaan sesuai passion? Menginginkan untuk bisa kuliah atau bekerja di luar negeri? Ingin memiliki badan bagus? atau Ingin mendirikan bisnis?
Kalau biasanya kamu berpikir “apa yang terjadi jika kamu tak bisa melakukannya?” coba ganti pola pikir tersebut dengan pertanyaan di atas. Pertanyaan seperti di atas, bisa menyentil pikiranmu secara alamiah, kamu bisa membayangkan kira-kira apa dan bagaimana perasaanmu jika tidak melakukan hal tersebut, sekarang.
Akankah kamu menyesal? Akankah kamu merasa sedih? Akankah kamu kehilangan kesempatan?
Terkadang, berapa kali, pola pikir kamu menimbulkan banyak pernyataan negatif seperti, “kamu tidak cukup pintar, tidak cukup kuat dan baik untuk melakukan sesuatu”.
Seringkali suara-suara dalam pikiran kitalah yang menghambat. Padahal, tidak ada yang tidak mungkin, bila kamu terus berusaha mencari pasti ada jalannya. Jadi apakah hal yang menghambatmu? Coba luangkan waktu untuk membuat daftar dan mencari solusinya.
Saat kamu mulai merasa hidup kamu “gini-gini aja”, coba mulai tanyakan pada dirimu;
“Apa hal yang membuat dirimu semangat? Hal yang menurutmu menarik dan bisa buat kamu langsung berdiri saat mendengarnya padahal kamu sedang duduk santai? Hal yang membuat kamu sangat antusias dan senang saat mengerjakannya?”
Dengan mengetahui hal tersebut, bisa membantumu mengubah pola pikir, lho.
Mulailah untuk menepati janji pada dirimu sendiri. Komitmen adalah pola pikir, yang bisa mengeluarkan kamu dari fase jalan di tempat. Dengan komitmen juga, kamu dapat meraih kehidupan ideal yang diinginkan. Saat kamu memiliki komitmen, kamu akan melakukan suatu hal tanpa alasan. Kamu memiliki tanggung jawab atau sense of belonging untuk mencapainya.
Nah helloworkers, Ketika kalian bisa menjawab pertanyaan, pertanyaan di atas. Makan kalian akan selangkah lebih maju untuk mengubah pola pikir kalian.