ilustrasi beradaptasi di lingkungan baru
Happy Friday Helloworkers!
Ketika kita di hire oleh sebuah perusahaan, perusahaan ber ekspektasi agar kita dapat beradaptasi dengan lingkungan termpat kerja kita yang baru dengan cepat. Oleh karena itu kemampuan beradaptasi di lingkungan baru sangat dibutuhkan apalagi jika kita masi fresh graduate. New work place, new coworkers, new boss and new jobdesk!
Terkadang hal tersebut bisa menjadi masalah dan membuat kita tidak nyaman dengan keadaan. Jadi kali ini hellowork ingin membagi beberapa tips agar helloworker dapat beradaptasi dengan lingkungan kerja dengan cepat. Apa saja sih? Yuk simak baik baik!
First things first adalah dengan tidak malu bertanya. Peribahasa takut bertanya sesat di jalan itu benar lho! Jika di tempat baru, lingkungan baru jangan pernah takut untuk bertanya. Dengan bertanya dapat menjadi salah satu cara berbaur dengan lingkungan. Coworker kita pun juga akan merasa bahwa kita easy to approach!
Untuk mempermudah dan mempercepat proses beradaptasi di lingkungan kerja, maka tidak ada salahnya kita mencari mentor. Mentor dapat membatu mensupport kita dan membantu kita beradaptasi dengan lingkungan kerja dengan cepat. Teman satu divisi, atau atasan atau supervisor atau mungkin rekan yang usia nya dekat dapat menjadi mentor kita.
Tak kenal maka tak sayang. Agar lebih cepat beradaptasi dengan lingkungan dan coworker sekitar, maka tidak ada salahnya untuk mencari tau sedikit banyak tentang coworkers. Dengan mencari tau tentang coworkers maka coworkers akan merasa bahwa kita care dan ingin berhubungan baik dengan mereka.
One of the most important thing is to be yourself. Dengan menjadi diri sendiri maka kita akan merasa nyaman dan orang lain pun akan lebih nyaman dengan mengenal tentang kita lebih baik.
Jika kita merasa nyaman dengan diri sendiri maka performa kita dalam bekerja akan menjadi lebih baik.
Yang paling penting adalah dengan selalu terus belajar. Dengan belajar, akan mempercepat proses beradaptasi dengan budaya perusahaan serta beradaptasi dengan lingkungan serta dengan job desk kita. Belajar tidak pernah salah!
Bagaimana helloworkers?
apakah tips di atas berguna? Jangan lupa di praktekkan di lapangan ya.
https://www.studilmu.com/blogs/details/7-tips-beradaptasi-di-lingkungan-kerja-baru