Sakurakita
Di Jepang banyak sekali kuil, kastil, ataupun istana megah yang menjadi peninggalan budaya Jepang, salah satunya Kastil Himeji.
Kastil Himeji pertama kali dibangun pada tahun 1346, sedangkan untuk Tenshukaku (menara kastil) dibangun oada tahun 1609. Kastil ini juga menjadi kastil pertama di Jepang yang masuk dalam Situs Warisan Dunia UNESCO pada desember 1993.
Bangunan ini merupakan Kumpulan dari teknik arsitektur kayu Jepang dan keanggunan kastil yang menggunakan plaster putih.
Kastil Himeji juga mempunya julukan yaitu “Kastil Bangau Putih” karena warna dinding yang berwarna putih dan memiliki bentuk seperti sayap bangau. Bagian Tenshukaku kastil ini juga mengalami renovasi besar – besaran pada musim semi tahun 2015.
Kastil ini juga mempunyai spot menarik yaitu gerbang Hishinomon, Taman Nishinomaru, dan menara Tenshukaku
Nahh jika kalian ke Jepang, bisa kalian jadikan destinati wisata loh teman – teman!!!
Source : https://kids.grid.id/read/473684324/dibangun-untuk-keperluan-perang-ini-5-fakta-menarik-kastil-himeji-yang-penuh-misteri?page=all, https://matcha-jp.com/id/3872, https://www.infojepang.net/item/kastil-himeji/#google_vignette