Suluah.id
Tidak hanya makanan saja yang lezat dan kaya akan rempah – rempah, tetapi Indonesia juga memiliki minuman yang menyegarkan untuk dinikmati salah satunya Kawa Daun.
Kawa Daun merupakan minuman khas yang terbuat dari daun kopi kering, yang ditambahkan kayu manis dan gula. Kawa yang dalam bahasa Minang memiliki arti tanaman kopi. Minuman ini berasal dari Sumatera Barat.
Kawa daun juga dapat dipercaya untuk mengurangi kolesterol darah hingga menurunkan risiko diabetes, hal ini karena kawa daun memiliki antioksida yang tinggi.
Pembuatannya minuman ini sebenarnya sangat bervariasi seperti, dikeringkan di bawah Terik matahari, disangrai, hingga diasapkan. Nantinya, jika sudah cukup kering daun akan disobek kecil – kecil lalu dimasukan ke dalam panci yang berisi air untuk direbus hingga mendidih, setelah mendidih minuman ini bisa langsung dinikmati atau kalian juga bisa membahkan gula ataupun susu.
Source : https://www.idntimes.com/food/dining-guide/ltyf-albhr/fakta-kawa-daun-minuman-unik-dari-sumatera-barat-c1c2, https://www.kemenparekraf.go.id/ragam-ekonomi-kreatif/10-minuman-khas-nusantara-yang-kaya-khasiat