https://th.bing.com/th/id/OIP.AoqMKExm487qDHOYGhKz3AHaEK?w=312&h=180&c=7&r=0&o=5&pid=1.7
Taco sendiri merupakan makanan khas Meksiko yang biasanya terbuat dari bahan isian berupa daging sapi berpadu dengan sayuran yang disajikan dalam roti tortila yang dilipat.
Makanan yang dijual di festival makanan dan acara khusus ini awalnya muncul dari ide sekelompok orang di Los Angeles yang melakukan eksperimentasi saat mereka sedang sedikit mabuk. Sejak saat itu makanan ini telah berkembang dan sekelompok pembuatnya berencana membuka restoran mereka sendiri dengan mengumpulkan dana melalui crowd-funding.
Awal mulanya hadir menu Norigami Taco ini, ketika suatu malam sang koki bekerja hingga larut malam di sebuah restoran sushi lokal.
Koki tersebut pun mulai menambahkan beberapa sisa nasi sushi, krab serta mayones dan lahirlah Norigami Taco. Semenjak saat itu, menu makanan ini menjadi favorit banyak orang.