iStock
Tidak hanya di Indonesia saya yang memiliki banyak pantai indah dan menyegarkan mata, ternyata di Jepang juga ada loh yaitu Pantai Yonaha Maehama.
Pantai Yonaha Maehama merupakan salah satu pantai yang terkenal di Pulau Miyako, sering disebut sebagai pantai pasir putih terindah di Timur. Pantai dengan pasir putih yang seperti salju ini mmbentang sepanjang 7 kilometer dengan keindahan laut biru.
Pemandangan lokal yang menarik perhatian wisatawan adalah terletak di pinggiran Yohama Maehama, Observatorium Ryugoju di Pulau Kurima, dan terhubung ke Miyako.
Para wisatawan juga bisa bersantai dengan nyaman karena disediakannya kursi – kursi pantai, lalu juga bisa berenang karena pantai ini memiliki air yang dangkal. Kalian juga bisa menyewa jet ski, wakeboard, ataupun kitesurf .
Source : https://www.booking.com/articles/japan-best-beaches.id.html, https://www.ana.co.jp/id/id/japan-travel-planner/okinawa/0000006.html,https://1001beach.com/id/east_asia/japan/sakishima_islands/yonaha_maehama