https://i.pinimg.com/originals/f6/e3/6f/f6e36f19c2b0722d5d4e4f236b6d5743.jpg
1. Kolaborasi dalam bekerja
Generasi Z cenderung bekerja dengan pendekatan kolaboratif. Mereka lebih suka bekerja dalam tim dan menghargai kerja sama yang baik. Mendorong kolaborasi, komunikasi yang terbuka, dan kesempatan untuk berkontribusi dalam proyek tim akan meningkatkan motivasi mereka.
2. Menguasai Bahasa Asing
Kemampuan dalam berbahasa asing sangat penting dimiliki oleh siapa pun, termasuk Gen Z. Mempelajarinya bisa berperan dalam meningkatkan kemampuan kognitifmu. Bahasa asing yang bisa kamu pertimbangkan untuk dipelajari misalnya adalah bahasa-bahasa resmi dalam forum internasional seperti PBB (Inggris, Mandarin, Arab).
3. Keterampilan Belajar Mandiri
Dunia kerja profesional terkadang tidak memberikan pelatihan atau training untuk pegawai baru. Hal ini mengharuskan kita untuk bisa belajar secara mandiri agar tidak tertinggal dengan yang lainnya. Keterampilan belajar mandiri juga dapat membantu kita dalam memupuk tanggung jawab, mengambil keputusan, berpikir kreatif dan kritis, meningkatkan percaya diri, serta mampu memecahkan masalah.