https://encrypted-tbn0.gstatic.com/images?q=tbn:ANd9GcSoLJhboKSmSNlGPAYOizjXLAhhMiNt0-fuzawgc4zQ4Mdr
Perasaan canggung, tidak percaya diri, bahkan gugup terkadang menghampiri pikiran kita. Padahal penting bagi kita untuk mendapatkan kesan yang baik ketika nantinya bertemu dengan atasan atau rekan kerja baru kamu, lho!
1. Membuat daftar kerja, skala prioritas dan deadline untuk setiap "proyek"
Siapkan daftar rencana untuk hal-hal apa yang harus dilakukan di malam sebelum atau sesudah kedatangan di kantor. Kemudian urutkan pekerjaan, dimulai dari melakukan tugas-tugas penting dan harus diselesaikan secepat mungkin.
Lalu, berikan batas waktu untuk setiap tugas yang harus dilakukan dan diselesaikan pada hari itu juga.
2. Selalu Mengingat Rekan Kerja dengan Baik
Hindari rasa malu untuk mengajak terlebih dahulu.
Berikan kesan ramah dan bersikaplah sopan dengan begitu rekan kerja akan senang.
Ketika waktu makan siang tiba, ikutlah bersama dengan rekan kerja lainnya karena hal ini bisa menambah keakraban dengan rekan kerja
3. Menyiapkan Peralatan Pribadi untuk di Kantor
Mulai dari laptop, buku catatan, alat tulis, hingga barang pribadi, seperti charger, powerbank, parfum, ponsel, dan lainnya. Jadi, kamu tidak terburu-buru di pagi hari atau bahkan telat datang ke kantor karena baru menyiapkanya tersebut di pagi hari.