https://www.da-meat.com/products-detail/%E6%97%A5%E6%9C%ACA5%E9%B9%BF%E5%85%92%E5%B3%B6%E5%92%8C%E7%
Daging sapi wagyu adalah sebutan untuk daging dari jenis sapi yang dibiakkan dan diternakkan di Jepang. Tidak peduli di mana pun sapi itu dilahirkan dan dibesarkan, selama masih merupakan keturunan sapi Jepang asli, semua tetap disebut sebagai daging wagyu.
Meski demikian, saat ini hanya ada 4 ras sapi yang bisa menyandang sertifikat resmi sebagai daging wagyu, yaitu kuroge (bulu hitam), akage (bulu cokelat), mukaku (tanpa tanduk), dan nihon tankushu (tanduk pendek).
Setelah diternakkan secara selektif dalam kurun waktu yang panjang, daging yang dihasilkan menjadi sangat lezat, empuk, dan tidak amis. Lebih menariknya lagi, 90% daging sapi wagyu lezat yang beredar di pasaran berasal dari ras kuroge, lho!
Banyak orang yang kesulitan membedakan daging wagyu dan kokusan ushi (sapi domestik Jepang). Kokusan ushi merujuk pada segala jenis sapi yang dibesarkan di Jepang.
Jenis wagyu yang kita kenal hari ini muncul sekitar abad ke-20 lewat perkembangbiakkan jenis sapi lokal Jepang dengan ternak sapi berkualitas tinggi yang berasal dari Eropa. Secara genetis, jenis sapi ini menghasilkan daging lembut dan punya guratan marbling yang baik.
Setelah Jepang mencabut pelarangan impor daging pada 1991, para produsen daging sapi di Jepang bisa selamat di pasar dengan fokus pada karakteristik daging lembut dan guratan marbling yang baik itu. Mereka membedakan diri mereka dari kompetitor internasional lainnya yang seringkali menawarkan daging murah tapi berkualitas rendah.
Mereka berfokus pada teknik dan kualitas, menciptakan budaya daging wagyu yang mewah seperti yang kita ketahui sekarang.
Tekstur lembut bak mentega merupakan satu dari ciri wagyu yang paling jelas. Lemak, yang kaya akan omega 3 dan 6, terjalin halus seperti jaring di seluruh otot. Guratan putih lemak ini menciptakan tekstur yang empuk, dan lumer di mulut.
Aroma wagyu yang manis dan lembut juga katanya membedakan daging ini dari jenis daging sapi lainnya. Nikmati beragam keunikan gaya masak Jepang yang menggunakan daging yang diiris tipis, seperti sukiyaki dan shabu-shabu, untuk mendapatkan kenikmatan luar biasa dari gurat lemak dan teksturnya.